SISTEM INFORMASI RAWAT JALAN PADA RUMAH SAKIT THURSINA BERBASIS WEB

Erliza Yubarda(1), Nurul Huda(2),


(1) AMIK Mitra Gama
(2) 
Corresponding Author

Abstract


Rawat Jalan adalah pelayanan rumah sakit dimana tidak mengharuskan pasien untuk menginap dirumah sakit. Sistem rawat jalan pada rumah Sakit Thursina sebagian masih manual yaitu menuliskan resep obat dikertas resep yang menyulitkan perawat memberikan ke apoteker karena jarak ke ruang pemeriksaan pasien cukup jauh sehingga membutuhkan waktu yang cukup banyak. Selain diberikan kepada apoteker resep obat juga diarsipkan oleh rekam medik untuk dibuat laporan kunjungan pasien rawat jalan. Jika ingin mendata pasien yang berkunjung, rekam medik akan memeriksa rekam medis pasien kembali. Namun kurangnya kemampuan untuk mengoptimalkan program tersebut menyebabkan adanya kendala yang sering dihadapi diantaranya yaitu membutuhkan waktu yang cukup banyak, dan pelayanan terhadap pasien juga kurang maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun sebuah sistem informasi berbasis web dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan database MySQL yang digunakan untuk mengelola sistem informasi rawat jalan di Rumah Sakit Thursina dan memberikan kemudahan dalam mengolah data pasien agar data yang dihasilkan lebih baik dan juga dengan adanya sistem informasi ini, dapat memudahkan petugas rekam medik dalam pengelolaan data pasien rawat jalan meliputi jumlah kunjungan pasien tiap poliklinik tiap bulannya,. Yang dihasilkan dari penelitian ini adalah sebuah sistem yang dapat memudahkan dalam melayani pasien rawat jalan sehingga pelayanan terhadap pasien maksimal dan memuaskan.

References


D. S. Irwandi Tanjung, “Perancangan Sistem Informasi Rekam Medis Terpadu Dalam Upaya Meningkatkan Pelayanan Rumah Sakit Jiwa Tampan Prov. Riau,†J. Intra-Tech, vol. 1, no. 1, pp. 43–54, 2017.

T. Handayani and G. Feoh, “Perancangan Sistem Informasi Rekam Medis Berbasis Web (Studi Kasus Di Klinik Bersalin Sriati Kota Sungai Penuh – Jambi),†J. Teknol. Inf. dan Komput., vol. 2, no. 2, pp. 226–236, 2016.

H. Haryanto and B. Priyatmoko, “Sistem Informasi Pengelohan Data Pasien Rawat Inap Berbasis SMS Gateway,†Informatika, vol. 2, no. 1, pp. 34–42, 2015.

F. A. Prabowo and M. Syani, “Berbasis Web Di Divisi Training Seamolec,†Sist. Inf. Pengolah. Sertifikat Berbas. Web Di Div. Train. Seamolec, vol. 2, no. January, p. 76, 2017.

A. Rozaq, K. F. Lestari, and S. Handayani, “Sistem Informasi Produk Dan Data Calon Jamaah Haji Dan Umroh Pada PT. Travellindo Lusiyana Banjarmasin Berbasis Web,†J. Positif, no. 1, pp. 1–13, 2015.

A. Hendini and Program, “Pemodelan UML Sistem Informasi Monitoring Penjualan Dan Stok Barang (Studi Kasus: Distro Zhezha Pontianak),†J. KHATULISTIWA Inform., vol. 2, pp. 107–116, 2016.


Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

Article Metrics

Abstract View : 527 times
PDF (Bahasa Indonesia) Download : 366 times

DOI: 10.58486/jsr.v4i2.77

Refbacks

  • There are currently no refbacks.